Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

11 Langkah Mencegah Itik/bebe Memakan Telurnya Sendiri

Cara Mencegah Itik/bebe Memakan Telurnya Sendiri
11 Langkah Mencegah Itik/bebe Memakan Telurnya Sendiri
Produksi telur itik/bebek anda turun? setelah kemarin update Penyebab Telur Bebek/Itik Tidak Menetas atau Gagal kali ini admin akan berbagi Cara Mencegah Itik/bebe Memakan Telurnya Sendiri Hmm..bisa jadi karena telurnya dimakan sendiri oleh itik anda...Itik makan telurnya sendiri kok bisa? Bisa saja karena pemeliharaan itik petelur kebanyakkan tidak seperti ayam petelur yang menggunakan kandang baterai sehingga begitu telur keluar tidak terpisah dengan itik, dan banyak faktor yang menyebabkan hal itu terjadi seperti kandang tidak nyaman, komposisi pakan, atau bahkan karena kesalahan management kita sendiri.

Daripada pusing memikirkan sebabnya lebih baik kita bahas bagaimana agar itik tidak memakan telurnya sendiri. Berikut ini adalah 11 langkah mencegah itik memakan telurnya sendiri :

1. Atur kepadatan kandang

Semua hewan memiliki naluri untuk menjaga kekuasaan/teritorynya sehingga tak jarang kita lihat itik menyosor kawannya akibat padatnya kapasitas kandang. Ukuran kepadatan kandang ideal adalah 3-5 ekor/m2. Semakin sedikit semakin baik tetapi tentu saja itik sulit dipisah sendiri dan akan memanggil-manggil kawannya bila sendiri dikandang.

2. Sediakan cukup sarang

Itik suka membuat lubang sendiri ditanah/alas kandang tetapi alas kandang tanah yang lembab merupakan sarang bibit penyakit. Sebaliknya sarang litter berupa campuran potongan jerami dan serutan kayu kering yang tebal justru lebih bebas dari penyakit akibat dari hawa panas yang tidak disukai oleh bibit penyakit sebagai akibat dari perombakkan material organik. Jadi ada baiknya kita membuat alas kandang yang nyaman atau bahkan sarang penetasan telur berupa bak kecil berisi potongan jerami dan serutan kayu ataupun kotak2 kayu berukuran 25x25 cm agar telur lebih aman dan bersih. Kebutuhan sarang itik adalah 1 sarang untuk 4 ekor itik.

3. Jaga kenyamanan kandang

Kandang yang baik aman dari gangguan hewan liar sehingga penghuninya tentram dan tidak berlarian kesana kemari menginjak-nginjak telur. Hewan yang sering mengganggu diantaranya kucing liar ( garangan), biawak, tikus dan kutu. Kucing liar dan biawak bisa kita jebak atau musnahkan, tikus bisa kita beri umpan racun sedangkan kutu bisa kita berikan perasan daun tembakau atau kapur semut.

4. Sediakan minum yang cukup

Konsumsi air minum itik hampir 3x lipat konsumsi pakannya. Itik menggunakan air tidak saja untuk minum tetapi juga untuk membersihkan diri dan juga untuk mengusir hawa panas. Bila air minum habis/telat maka itik akan mencari sumber air lainnya termasuk dengan cara memakan telur.

5. Pastikan pakan cukup kalsium dan vitamin D

Kebutuhan kalsium itik antara 3-4% dari nutrisi pakan sedangkan kebutuhan vitamin D berkisar antara 200-500 IU. Sumber kalsium bisa berupa tepung cangkang telur, remis/kerang, ikan rucah, sedangkan sumber vitamin D berasal dari kedelai, ikan rucah dan tentu saja sinar matahari yang merupakan sumber vitamin D yang gratis.

6. Berikan sayuran segar

Semua sayuran/hijauan merupakan sumber kalsium,phospor sekaligus sumber vitamin. Pucuk tanaman muda juga mengandung hormon yang baik untuk pertumbuhan itik. Hijauan juga merupakan pakan alternatif untuk menghemat pakan selama tetap memperhitungkan nutrisinya.

7. Atur cahaya lampu

Cahaya lampu merangsang itik untuk bertelur namun cahaya yang berlebihan juga menyebabkan itik lebih agresif dan kanibal. Pemberian cahaya terang matahari dan lampu sebaiknya maksimal 17 jam sehari dan itik tetap diberikan keadaan gelap antara pukul 22.00 sampai 05.00 pagi agar hormon yang hanya bekerja dalam keadaan gelap bisa bekerja dan menghindari agresivitas itik.

8. Ambil telur yang pecah segera

Terkadang ada telur yang tidak memiliki kerabang telur, kerabang telur lembek akibat pakan kurang kalsium ataupun serangan penyakit egg drop syndrom ( eds ). Eds disebabkan oleh virus adeno dan bisa dicegah dengan vaksin eds ataupun penggunaan herbal seperti daun sirsak, mengkudu, bawang putih dan lainnya yang memiliki kemmpuan mencegah bahkan membunuh virus.

Bila ada telur yang pecah segera ambil dan jangan biarkan itik memakan telur tersebut karena akan dicontoh oleh itik yang lainnya.

Bila telur retak akibat itik bertelur dilantai semen/bambu tempat bermain dan minum itik maka kita dapat melatih itik agar bertelur disarang atau tempat tidurnya dengan cara memberi sekat antara tempat bermain dan tempat tidur/bertelur itik dan pada pukul 10 malam kita giring itik agar tidur ditempatnya. Setelah 1-2 minggu biasanya hampir semua itik bertelur ditempat yang kita inginkan walaupun sekat telah kita ambil. Silahkan dicoba!!!

9. Pisahkan itik yang nakal

Amati mana itik yang suka mematuk telur, ambil dan potong sedikit paruhnya dengan jepitan kuku dan olesi paruh yang sudah dipotong dengan tinta china atau obat merah agar tidak infeksi. Bila masih tetap mematuk telur sebaiknya itik tersebut kita afkir.

10. Jangan telat beri pakan dan ambil hasil telur

Itik merupakan binatang kolot yang anti perubahan, jadi bila biasa dberi pakan jam 7 pagi dan kemudian kita telat maka mereka akan gaduh dan mematuki apa saja termasuk telur. Jadi biasakan bangun pagi untuk mengutip telur ya karena hasil penelitian membuktikan lebih banyak orang sukses yang terbiasa bangun pagi daripada yang bangun siang..hahaha

11. Beri telur plastik mainan

Bila masih saja itik mematuki telurnya kita dapat memberikan telur mainan agar itik belajar bahwa tidak ada gunanya mematuki telur.

Demikianlah 11 langkah pencegahan itik memakan telurnya semoga bermanfaat dan salam wek wek...
Sumber Dari Grup Peternak Bebek Indonesia dari Penulis  Gandi Margono

Posting Komentar untuk "11 Langkah Mencegah Itik/bebe Memakan Telurnya Sendiri"