Cara mudah membuat telur asin dengan abu gosok
cara mudah membuat telur asin dengan abu gosok-kali ini saya akan berbagi cara tentang membuat telur asin dari telur bebek/itik dengan abu gosok atau bata..Cara membuat telur asin di atas dikenal dengan cara basah. Nah, ternyata ada cara lain yang dikenal dengan nama cara kering. Bahan yang diperlukan untuk menjalankan cara ini, sebagai berikut:
- Telur dengan kualitas terbaik sebanyak 10 butir.
- Abu gosok sebanyak 200 gram.
- Bubuk bata merah sebanyak 800 gram.
- Lumpur sebanyak 1000 gram.
- Garam dapur sebanyak 900 gram.
- Air bersih secukupnya saja.
Sementara itu, alat yang kita butuhkan:
- Ember plastik sebanyak 1 buah.
- Kuali tanah sebanyak 1 buah.
- Tampah serta alat pengaduk.
- Wadah untuk menyimpan telur.
Setelah bahan dan alat tersedia, mari kita memulai proses pembuatan, langkah demi langkah sebagai berikut:
Pertama sekali, cuci bersih telur dan gosok kulitnya agar kotoran hilang dan pori-porinya terbuka,
Selanjutnya, buatlah adonan dengan cara mencampur lumpur dan garam dengan perbandingan 4 : 1. Anda juga bisa membuat adonan dari abu gosok dan juga batu merah bersama dengan garam. Adapun perbandingannya adalah 2:2:3.
Agar menyerupai pasta, tambahkanlah sedikit air pada adonan Anda.
Selanjutnya, bungkuslah telur dengan menggunakan adonan, ketebalannya kira-kira 1 cm.
Agar adonan tidak lepas dari kulit telur, Anda bisa membungkusnya kembali dengan plastik.
selanjutnya, simpanlah telur yang sudah ditutup tersebut ke dalam kuali. Simpan selama kurang lebih 15 hari.
Selanjutnya, panenlah telur dan buanglah adonan yang menempel pada kulitnya.
Kemudian rebus sampai matang.
Telur asin Anda sudah siap disantap.
Pada dasarnya, kedua cara membuat telur asin ini mudah dipraktekkan. Hasil keduanya pun sama masirnya. Jadi, silahkan pilih sesuai dengan keinginan Anda. Selamat mencoba ya!
Posting Komentar untuk "Cara mudah membuat telur asin dengan abu gosok"