Ciri Ciri Kambing Yang Keracunan Dan Cara Mengatasinya
Memelihara Kambing menjadi salah satu pilihan alternatif dalam menambah penghasilan keluarga. Semakin banyak memelihara, semakin banyak tambahan penghasilan untuk pribadi dan keluarga. Tentu saja jika tidak masalah berarti. Karena masalah bisa saja terjadi selama proses memelihara Kambing. Salah satunya ialah keracunan.
Keracunan bisa terjadi pada Kambing kapanpun. Karena Kambing merupakan salah satu jenis hewan yang sangat rentan keracunan. Salah satu makanan yang bisa menyebabkan Kambing keracunan ialah Singkong. Baik Singkongnya, Daun Singkong maupun kulit batangnya. Karena terkadang orang menjadikan kulit Singkong, kulit Pohon Singkong dan Daun Singkong sebagai pakan Kambing saat musim kemarau.
Untuk menghindari agar semua bagian dari singkong tidak membuat Kambing keracunan saat diberikan, jangan diberikan saat setengah layu. Sebaiknya diberikan saat masih segar atau kering sekalian. Untuk Singkong, sesudah dimasak jangan langsung diberikan kepada Kambing. Apalagi diberikan saat masih hangat. Jika perlu, biarkan hingga rebusan Singkong dan kulitnya hingga mau basi. Rebusan singkong dan kulitnya tersebut biasanya dicampur dengan minuman Kambing.
Namun, Alangkah baiknya jangan memberikan makan singkong/bagian dari singkong ke kambing peliharaan Anda.
Namun jika bagian-bagian Singkong terlanjur membuat Kambing mabuk, Kambing itu harus segera ditolong. Jangan sampai Kambingnya mabuk hingga tidak mampu berdiri. Cara menetralisir racun di dalam tubuh kambing ialah dengan memberinya minum dengan Air Kelapa sebanyak-banyaknya. Jika perlu buat corong dari Batang Bambu kecil yang tertutup di salah satu ujungnya, dan di ujungnya yang lain agak runcing.Corong tersebut digunakan untuk memasukkan air kelapa ke kerongkongan Kambing.
Ciri-ciri kambing keracunan Bahan Kimia dan cara mengatasinya
Kambing yang keracunan ini disebabkan oleh bahan kimia yang ada pada rumput dan tanaman lainnya. Biasanya, para petani membasmi rumput dengan bahan kimia dari pestisida berbahan aktif atau sintetis. Apabila kambing mengonsumsi larutan pestisida yang menempel pada rumput, kambing tersebut akan mengalami keracunan.
Ternak kambing yang keracunan tanaman mengandung zat sianida akan mengalami gangguan pada rumen. Jika didiamkan dalam waktu 15 menit, rumen akan mengasorbsi dan cepat mengalami detoksikasi. Akibatnya, ternak akan mengalami kematian mendadak karena ketidakmampuan sel menggunakan oksigen dan terganggunya pencernaan.
Ciri-ciri kambing keracunan sianida
Apabila ternak kambing mengonsumsi kadar sianida yang tinggi, akan mengakibatkan ternak kambing dapat mengalami hal berikut.
Keracunan bisa terjadi pada Kambing kapanpun. Karena Kambing merupakan salah satu jenis hewan yang sangat rentan keracunan. Salah satu makanan yang bisa menyebabkan Kambing keracunan ialah Singkong. Baik Singkongnya, Daun Singkong maupun kulit batangnya. Karena terkadang orang menjadikan kulit Singkong, kulit Pohon Singkong dan Daun Singkong sebagai pakan Kambing saat musim kemarau.
Untuk menghindari agar semua bagian dari singkong tidak membuat Kambing keracunan saat diberikan, jangan diberikan saat setengah layu. Sebaiknya diberikan saat masih segar atau kering sekalian. Untuk Singkong, sesudah dimasak jangan langsung diberikan kepada Kambing. Apalagi diberikan saat masih hangat. Jika perlu, biarkan hingga rebusan Singkong dan kulitnya hingga mau basi. Rebusan singkong dan kulitnya tersebut biasanya dicampur dengan minuman Kambing.
Namun, Alangkah baiknya jangan memberikan makan singkong/bagian dari singkong ke kambing peliharaan Anda.
Namun jika bagian-bagian Singkong terlanjur membuat Kambing mabuk, Kambing itu harus segera ditolong. Jangan sampai Kambingnya mabuk hingga tidak mampu berdiri. Cara menetralisir racun di dalam tubuh kambing ialah dengan memberinya minum dengan Air Kelapa sebanyak-banyaknya. Jika perlu buat corong dari Batang Bambu kecil yang tertutup di salah satu ujungnya, dan di ujungnya yang lain agak runcing.Corong tersebut digunakan untuk memasukkan air kelapa ke kerongkongan Kambing.
Ciri-ciri kambing keracunan Bahan Kimia dan cara mengatasinya
Kambing yang keracunan ini disebabkan oleh bahan kimia yang ada pada rumput dan tanaman lainnya. Biasanya, para petani membasmi rumput dengan bahan kimia dari pestisida berbahan aktif atau sintetis. Apabila kambing mengonsumsi larutan pestisida yang menempel pada rumput, kambing tersebut akan mengalami keracunan.
Ternak kambing yang keracunan tanaman mengandung zat sianida akan mengalami gangguan pada rumen. Jika didiamkan dalam waktu 15 menit, rumen akan mengasorbsi dan cepat mengalami detoksikasi. Akibatnya, ternak akan mengalami kematian mendadak karena ketidakmampuan sel menggunakan oksigen dan terganggunya pencernaan.
Ciri-ciri kambing keracunan sianida
Apabila ternak kambing mengonsumsi kadar sianida yang tinggi, akan mengakibatkan ternak kambing dapat mengalami hal berikut.
- Frekuensi pernapasan ternak kambing akan cepat dan lebih dalam.
- Perototan ternak kambing akan tidak stabil dan mengakibatkan terjadinya kegagalan otot.
- Kambing akan jatuh mendadak dan gelisah. Bahkan, akan terlihat kejang-kejang jika mengalami keparahan mengonsumsi kadar sianida.
- Pada bagian pupil mata akan menjadi melebar dan membran mukosa akan tampak lebih terang karena oksigen dalam darah tidak keluar.
- Keluarnya saliva atau air liur, mulut berbusa, dan ternak akan mengeluarkan feses cair dan urine.
Cara mengendalikan:
Pengendalian ternak kambing yang keracunan sianida dan untuk mencegah kematian mendadak dapat dilakukan dengan menggunakan pengobatan yang menggabungkan sodium nitrat dan thiosulfat. Dosis yang dianjurkan ialah 1 ml larutan 20% sodium nitrat dan 3 ml thisulfat yang diberikan secara intravena dengan bobot badan 45 kg.
Dalam peternakan tradisional, pengobatan kambing yang mengalami keracunan dapat diberikan minyak kelapa atau menggunakan kelapa muda dengan meminumkannya ke ternak. Untuk pencegahan yang dapat dilakukan supaya ternak kambing tidak mengonsumsi pakan mengandung sianida adalah memberikan pakan yang tidak ada kandungan tersebut. Lakukan pencacahan pada bahan pakan dan pengembalaan dengan rumput yang baik dikonsumsi untuk ternak kambing.
Posting Komentar untuk "Ciri Ciri Kambing Yang Keracunan Dan Cara Mengatasinya"